Bersinergi Untuk Hadapi Cuaca Ekstrem, Kapolres Sumba Barat Daya Pimpinan Apel Gelar Pasukan Penanggulangan Bencana Alam

Bersinergi Untuk Hadapi Cuaca Ekstrem, Kapolres Sumba Barat Daya Pimpinan Apel Gelar Pasukan Penanggulangan Bencana Alam
Kapolres Sumba Barat Daya AKBP SIGIT HARIMBAWAN, S.H.,S.I.K.,M.H. Pada saat membacakan amanat bertempat di halaman apel Mapolsek Loura Kamis (18/02/2022) Pukul 08.00 Wita.

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : Untuk mempersiapkan segala bentuk bantuan dan kesiap siagaan gabungan dari berbagai Institusi terkait dalam menghadapai bencana alam ketika terjadi, Polres Sumba Barat Daya melaksanakan apel gelar pasukan Penanggulangan bencana alam bertempat di halaman apel Mapolsek Loura Jumat (18/02/2022) Pukul 08.00 Wita. 

Sebagai pemahaman dan motivasi dalam menyikapi cuaca ekstrem yang terjadi akibat perubahan iklim, melalui apel gelar yang di Pimpin langsung oleh Kapolres Sumba Barat Daya AKBP SIGIT HARIMBAWAN, S.H.,S.I.K.,M.H. dan di hadiri Bupati Sumba Barat Daya dr. KORNELIS KODI METE, Kasdim 1629/SBD, Kasat Pol PP, Kadis BPBD, Kadis Perhubungan, Kadis Kominfo dan para PJU Polres Sumba Barat Daya. 

Di depan para Personel gabungan dari TNI-Polri, Sat Pol PP, Sat Dishub dan Sat BPBD yang terlibat dalam siaga penanggulangan bencana alam, Kapolres Sumba Barat Barat Daya menyampaikan amanatnya yang di bacakan pada saat apel. 

"Untuk dapat bekerjasama dalam kesiapan penanggulangan bencana alam, selain wabah virus Corona kita semua harus siap untuk menghadapi bencana baik itu dari faktor alam ataupun non alam yang dapat menimbulkan korban jiwa, kerusakan lingkungan serta kehilangan harta benda. Sebagai teknis pelaksanaan di lapangan satuan tugas yang sudah terbagi agar dapat berkoordinasi dengan stakeholder lainnya untuk meminimalisir korban jiwa." Ujar Kapolres. 

"Dan Para Personel juga dilatih agar cepat tanggap mengenali tanda-tanda bencana yang mungkin terjadi di wilayah masing-masing dengan pencegahan sesuai Standard Operating Procedure (SOP)" Tambahnya. 

Kapolres juga menambahkan bahwa kita harus mengingat bahwa wilayah Provinsi NTT merupakan daerah yang sering mengalami perubahan iklim secara ekstrem dan cuaca yang tidak dapat di prediksi, mengingat pernah terjadi badai seroja pada bulan maret 2021 maka kita perlu menyiapkan kesehatan dalam diri guna mengantisipasi segala bencana yang mungkin terjadi di wilayah NTT khususnya Kabupaten Sumba Barat Daya (DM43).