Pleno Tinkat Kecamatan Berjalan Lancar, Personel TNI-Polri Perketat Pengamanan

Pleno Tinkat Kecamatan Berjalan Lancar, Personel TNI-Polri Perketat Pengamanan

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : Untuk menjaga tahapan penting dalam proses demokrasi, Polres SBD melaksanakan monitoring kegiatan  rapat Pleno terbuka rekapitulasi perolehan surat Suara  Presiden/Wakil Presiden, DPD - RI, DPR -RI, DPRD Prov, DPRD Kab/Kota tingkat PPK Kec. Kota Tambolaka, yang di laksanakan di Kantor Kecamatan Kota Tambolaka, Kel. Langga Lero, Kec. Kota Tambolaka, Kab. Sumba Barat Daya Jumat (23/02/2024) Pukul 08.00 Wita.

Rapat pleno dipimpin oleh Ketua PPK Kec. Kota Tambolaka Fidelis Kosmas Akosi, S.fil di dampingi Anggota PPK Kec. Kota Tambolaka, Camat Kota Tambolaka Charles Ndapa Tondo, S. Kom, Kapolsek Loura AKP Yusup Tara Panjang, yang mewakili Danramil 1629-01 Laratama, Ketua dan Anggota PPS,  Para Saksi dari masing masing Partai Politik. Selama kegiatan berlangsung, personel gabungan terus melakukan pengamanan guna menghindari hal-hal yang tidak di inginkan yang bisa saja terjadi. 

"Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari Proses Pemilihan yang telah dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024, dengan harapan agar selama proses pleno ini berlangsung, saya mengajak untuk dapat bekerja sama, marilah kita jadikan PPK Kec. Kota menjadi barometer percontohan untuk Kecamatan Kecamatan lain dalam Wilayah Kab. SBD. Apabila terdapat keberatan agar dengan tertip memberikatan keberatan, saya yakin dan percaya bahwa kita yang hadir adalah oang -orang pilihan dari masing masing partai" ujar camat Kota Tambolaka saat rapat berlangsung.

Kepada Ketua  PPK dan Anggota PPK angar dalam pelaksanaan Plano Rekapitulasi Perolehan suara agar tetap Memperhatikan ketentuan/aturan-aturan yang  berlaku dengan memperkuat sinergitas antara TNI dan Polri dalam mengamankan tahap rapat pleno ini adalah bentuk nyata dari komitmen bersama untuk menegakkan integritas dalam mengawal seluruh proses pemilu hingga akhir, tambah Camat Kota t
Tambolaka

Kapolsek Loura juga menyampaikan bahwa kehadiran kami di sini bukan hanya sekadar rutinitas, tetapi sebagai bukti nyata bahwa TNI dan Polri siap memberikan perlindungan dan menjamin kelancaran setiap tahapan pemilu. Kami berkomitmen untuk menciptakan suasana demokrasi yang aman, sehat, dan transparan, Keberadaan personil TNI-Polri diharapkan untuk menegaskan komitmen untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan integritas proses demokrasi.

Dengan kesigapan dan profesionalisme yang tinggi, personil TNI-Polri tetap memastikan bahwa jalannya rapat pleno berlangsung lancar dan terhindar dari gangguan apa pun. Sinergi antara kedua lembaga ini memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa proses demokrasi yang sedang berjalan dapat dipercaya dan adil (DM43).