Rapat Penentuan Jadwal Pasola Awal Bulan Februari 2024 Oleh Polres SBD Bersama Para Rato-Rato Adat
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : Dalam rangka melestarikan budaya leluhur Pasola Sumba, Kepolisian khususnya Polres SBD melakukan rapat koordinasi bersama para Rato bertempat di Kampung Mbuku Bani, Desa Ata Delo, Kec. Kodi, Kab. SBD Rabu (24/01/2024, Pukul 10.30 Wita.
Dalam rapat penentuan jadwal palaksanaan Pasola turut hadiri yakni Bupati SBD dr. Kornelius Kodi Mete, Kepala Dinas PDNK Kab. SBD, Kadis Parawisata Kab.SBD, Kadis PUPR Kab. SBD, Camat Bondo Kodi, Camat Kodi Bangedo, Camat Kodi Balagha dan dari Kepolisian Polres Kabag Ops Polres SBD AKP Marselinus Hale, Kapolsek Kodi IPDA Ahmad Sidiq, Danramil 1629-02 Kodi.
Selain itu rapat penentuan juga melibatkan para Kepala Desa, para Rato Adat, para Tokoh Adat,Tokoh Masyarakat,Tokoh Agama, dan para Tokoh Pemuda serta seluruh masyarakat yang terlibat dalam pelaksanaan rapat penentuan jadwal pesta adat pasola di wilayah se-Kecamatan Kodi.
Kesepakatan rapat penentuan jadwal Pasola yang di saksikan oleh pejabat wilayah, dinas terkait dan TNI-POLRI bahwa pelaksanaan pesta adat Pasola pada awal bulan februari
- Pasola Homba Kalayo dilaksanakan pada tanggal 03 Februari 2024
- Pasola Bondo Kawango dilaksanakan pada tanggal 05 Februari 2024
- Pasola Rara Winyo dilaksanakan pada tanggal 06 Februari 2024
Selanjutnya dalam memasuki Pasola ke-2 yang akan dilaksanakan awal bulan Maret 2024
- Pasola Maliti Bondo Ate dilaksanakan pada tanggal 04 Maret 2024
- Pasola Waiha dilaksanakan pada tanggal 05 Maret 2024
- Pasola Wainyapu dilaksanakan pada tanggal 06 Maret 2024
Namun di sela-sela rapat penentuan Bupati SBD dr. Kornelius Kodi Mete menyampaikan pesan atau amanat untuk dipedomani dalam pesta adat Pasola ini pemerintah daerah mengajak mari kita sukseskan kegiatan Pasola tahun 2024 di wilayah kita Dengan menjaga dan melestarikan budaya pasola sehingga dapat menjadi daya tarik bagi wisatawan manca Negara.
"Sebab Sumba menyimpan beragam kebudayaan yang tersimpan di desa-desa adat yang masih mempertahankan tradisi dan warisan para leluhur melalui perayaan nyale dan ritual Pasola yang mana tradisi tersebut dilakukan sebagai ungkapan syukur atas hasil panen".
Selain itu Kabag Ops Marselinus Hale juga berkesempatan untuk menyampaikan apresiasi atas terlaksananya rapat penentuan pelaksanaan Pasola ini.
"Kami dari Kepolisian khususnya Polres SBD bersama Danramil 1629- 02 Kodi bahwa kami siap mengamankan pesta adat Pasola sebagai dukungan penuh dalam melestarikan budaya leluhur, namun tidak terlepas dari aturan-aturan hukum yang dimana kita ketahui bersama mengonsumsi minuman keras, penggunaan senjata tajam yang bukan pada tempat dan waktunya" ungkapan Kabag Ops.
"Karena ini pesta adat Pasola di wilayah hukum Polres SBD kami wajib menyampaikan apabila dalam Pengamanan di temukan apa yang sudah kami sampaikan akan dilakukan peneguran sebagaimana mestinya namun tidak di indahkan kami tindak tegas" tegas Kabag Ops.
Akhirnya kata Kabag Ops menyampaikan jangan mudah terprovokasi dengan isu - isu Politik dengan memanfaatkan momen Pesta Adat Pasola saat ini, sehingga pesta adat Pasola dapat terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif di Kab. Sumba Barat Daya (DM43)