Kapolres SBD Jamin Kenyamanan Selama Pelaksanaan Sidang Sinode Gereja Kristen Sumba Ke-43
TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : Sebagai umat beriman yang saling toleransi di tengah-tengah masyarakat dengan segala keterbatasan dan kelebihan agar dapat terciptanya kerukunan hidup beragama, Gabungan Personel Polres SBD melaksanakan pengamanan sidang Sinode Gereja Kristen Sumba Ke-43 bertempat di Gereja GKS Waimangura Desa Waimangura, Kec. Wewewa Barat. Kab. Sumba Barat Daya.
Jumat (21/07/2022) Pukul 08.00 Wita pelaksanaan pengamanan tersebut di Pimpin oleh Kasat Samapta IPTU Lambertus Purnama berdasarkan surat perintah Kapolres Sumba Barat Daya Nomor : Sprin / 60 / VII / PAM 2022 bersama Kapolsek Wewewa Barat serta semua Personel yang terlibat dalam pelaksanaan pengamanan tersebut.
Selain dari pengamanan yang di lakukan oleh Kepolisisan Khususnya Polres SBD adapun 1 Peleton dari Satuan Polisi Pamong Praja (Pol-PP) Kab. SBD hal ini di lakukan sebagai salah satu upaya kolaborasi bersama Instansi terkait guna saling menjaga situasi kamtibmas selama perayaan berlangsung, mengingat dalam perayaan tersebut terdapat tamu-tamu VVIP yang ikut hadir dalam acara sidang sinode.
Dengan hadirinya sejumlah Personel Pengamanan, Kapolres SBD AKBP Sigit Harimbawan, S.H.,S.I.K.,M.H. menyampaikan amanat yang di wakili oleh Kasat Samapta, bahwa dalam pengamanan selama acara berlangsung agar di lakukan dengan profesional, keberhasilan kita di lihat dari keamanan dan kenyamanan yang kita berikan.
“Saya ingatkan untuk semua Personel yang terlibat dalam pengamanan agar Selalu menjaga kesehatan selama kegiatan berlangsung. Apa bila dalam pengamanan terdapat hal-hal yang di curigai segera di tangani dengan melakukan koordinasi dengan panitia yang ada sehingga dari tindakan yang akan di lakukan tidak menarik semua perhatian para umat yang hadir” Ujar Kapolres.
Pengamanan tersebut akan selalu di pantau langsung oleh Kapolres SBD dan menjadi perhatian bagi semua Personel yang terlibat dan masyarakat (DM43).