Optimalkan Kekuatan Pam TPS, Wakapolres SBD Pimpin Apel Pergeseran Pasukan

Optimalkan Kekuatan Pam TPS, Wakapolres SBD Pimpin Apel Pergeseran Pasukan

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : H-2 jelang 14 februari 2024 sebagai hari pemilu, Polres SBD gelar apel penggeseran pasukan pengamanan TPS dengan Ratusan personel yang tergabung dalam Operasi Mantap Brata dan dukungan Personel TNI dan semua Instansi terkait bersinergi untuk Pemilu damai.

Senin (12/02/2023) Pukul 08.00 Wita, bertempat di Lapangan apel Tantya Sudhirajati Polres SBD, Desa. Kadipada, Kec. Kota Tambolaka, Kab. SBD. Kapolres SBD AKBP Sigit Harimbawan SH., SIK., M.H., diwakili oleh Wakapolres Sumba Barat Daya Kompol I Ketut Mastina, S. Sos di dampingi Kabag Ops Polres SBD AKP Marselinus Hale dan dihadiri oleh Danki C Pelopor SBD Iptu Roby Ndu Ufi, S.H, Para PJU Polres SBD, seluruh Kapolsek jajaran serta seluruh anggota yang terlibat Pam TPS maupun 1 Pleton Brimob C Pelopor SBD. 

Pengamanan sesuai petunjuk Kapolri dan Kapolda NTT terbagi menjadi tiga pola pengamanan TPS yakni untuk wilayah kurang rawan, rawan dan sangat rawan. Sesuai dengan petunjuk Kapolri dan Kapolda NTT, pola pengamanan TPS terbagi menjadi tiga bagian yaitu untuk wilayah kurang rawan terdapat satu orang polisi dan enam linmas, pola kedua yaitu untuk TPS kategori rawan terdapat satu orang polisi dan dua orang Linmas, dan untuk TPS sangat rawan terdapat dua orang polisi dengan dua orang linmas.

Dalam pelaksanaan tugas di lapangan, para personel diharapkan selalu berkoordinasi dan bisa membangun kerjasama dengan linmas dan petugas lainnya di TPS untuk mempermudah kondisi pada saat pengamanan, selalu berkoordinasi dengan pimpinan terkait situasi TPS, mempersiapkan kesehatan, kebutuhan dan kesiap siagaan dalam menjalankan tugas nantinya.

Wakapolres mengatakan saat Pimpin apel pergeseran, mengingat banyak kejadian yang terjadi pada pemilu sebelumnya, kami akan lebih meningkatkan keamanan dalam pengawasan agar nantinya hal-hal yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya tidak terulang lagi dan pemilu kali ini dapat dilaksanakan dengan lebih aman untuk masyarakat.

Selain itu Kabag Ops juga menegaskan bahwa untuk para personel Pam TPS agar handphone dan HT selalu di aktifkan untuk menunjang selama proses Pemilu berlangsung dan juga selalu menjaga kesehatan Jasmani san Rohani (DM43).