Baksos Polri Presisi Sambut Bulan Ramadhan 1446 H, Polres Sumba Barat Daya Bersinergi Dengan GMNI Berbagi Kasih Bersama Masyarakat Yang Kurang Mampu

Baksos Polri Presisi Sambut Bulan Ramadhan 1446 H, Polres Sumba Barat Daya Bersinergi Dengan GMNI Berbagi Kasih Bersama Masyarakat Yang Kurang Mampu

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : Dalam menyambut bulan suci Ramadhan, Polres Sumba Barat Daya bersinergi dengan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) mengadakan kegiatan Baksos Polri Presisi berbagi kasih kepada masyarakat yang kurang mampu. 

Kegiatan ini berlangsung di di Kampung Pu'upo, Desa Wepangali, Kec. Kota Tambolaka, Kab. Sumba Barat Daya Kamis (27/02/2025) Pukul 11.00 Wita

dengan dihadiri KesbangPol Kab. Sumba Barat Daya bersama Kasat Intel Polres Iptu Yovinianus Sidin, S.I.P. Dan kegiatan ini diikuti oleh masyarakat yang kurang mampu.

Dalam kegiatan ini, Polres Sumba Barat Daya dan GMNI membagikan paket sembako yang kiranya bisa dapat meringankan kebutuhan warga yang kurang mampu. Dan kegiatan ini juga sebagai bentuk toleransi hidup beragama.

Kepada Humas Polres Sumba Barat Daya Kasat Intel Polres mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan Polres Sumba Barat Daya dengan menjalin kerjasama bersama organisasi Mahawasiswa. "Kita ingin berbagi kasih dan kebahagiaan dengan masyarakat yang kurang mampu, terutama di bulan suci Ramadhan ini," katanya.

Dukungan dari GMNI dalam kegiatan ini yang di tuakan Yosep Rode mengatakan bahwa GMNI sangat mendukung kegiatan ini dan berharap dapat menjadi contoh bagi organisasi lainnya. "Kita harus selalu berbagi kasih dan kepedulian dengan masyarakat yang membutuhkan," katanya.

Dengan kegiatan ini, Polres Sumba Barat Daya dan GMNI berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dan meningkatkan kepedulian sosial di Kabupaten Sumba Barat Daya (DM43).