Beri Rasa Nyaman, Personel Polsek Bondo Kodi Rutin Laksanakan Pengamanan Sholat Tarawih

Beri Rasa Nyaman, Personel Polsek Bondo Kodi  Rutin Laksanakan Pengamanan Sholat Tarawih

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT DAYA : Memastikan keamanan pada malam yang penuh keberkahan ini, Personel Polsek Bondo Kodi Polres SBD melakukan Kegiatan Pengamanan pada pelaksanaan Sholat Isya dan Tarawih di masjid babussalam Pero konda, Mushollah Nurul Iman Pero Pasir Putih, Mushollah Ahlilquran dan Ponpes Kanuru yang terletak di wilayah hukum Polsek Bondo Kodi Polres SBD, Minggu (18/3/2024) Pukul 19.30 Wita.

Langkah pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap kebebasan beribadah dan untuk mencegah terjadinya Kecelakaan lalu-lintas dan mencegah terjadinya gangguan keamanan selama pelaksanaan ibadah tersebut.
Para petugas kepolisian telah melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, seperti pengurus Masjid dan komunitas setempat, guna memastikan kelancaran dan keamanan selama pelaksanaan Ibadah.

Selain Melakukan Pengamanan dan Pengaturan lalu lintas, Mereka juga melakukan patroli di sekitar masjid dan kawasan-kawasan sekitarnya untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan atau tindakan kriminal yang dapat mengganggu ibadah umat muslim, tidak hanya itu Personel pengamanan juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap waspada dan melaporkan segala hal yang mencurigakan kepada pihak berwenang. Hal ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan ibadah yang aman dan tenteram bagi para jamaah yang sedang melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan.

“Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat khususnya Umat Islam yang sedang melaksanakan Ibadah Sholat Isya dan Tarawih, Diharapkan dengan hadirnya Personel Polri, Para Jamaah dapat menjalankan ibadah dengan hikmat tanpa adanya gangguan keamanan yang mengganggu, Ini merupakan upaya bersama antara pihak Kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan selama bulan suci Ramadhan" ujar Kapolsek Bondo Kodi Ipda Sidiq saat di Konfirmasi oleh Humas Polres SBD (DM43).